7 Rahasia Panjang Umur Ala Orang Jepang
Monday, February 23, 2015
Add Comment
Negara Jepang dikenal sebagai negara dengan tingkat harapan hidupnya yang sangat tinggi, Banyak penduduk jepang berumur panjang dan terlihat sehat di usia yang tidak muda lagi
Jepang dikenal sebagai negara paling maju di dunia, banyak jenis teknologi yang berasal dari Jepang dan telah di akui oleh dunia. Jepang juga terkenal akan film animasi yang dinamakan anime. Selain terkenal dengan teknologi dan anime, ternyata sebuah studi juga mengatakan kalau negara Jepang merupakan salah satu negara dengan penduduk yang memiliki tingkat harapan hidup yang tinggi. Rata-rata penduduk jepang bisa hidup sampai usia 80 tahun. Pada panjang umur yah masyarakat Jepang?
Dari sebuah penelitian Pria Jepang rata-rata hidup hingga usia 78 tahun, sedangkan untuk wanita Jepang, bisa hidup hingga usia 85 tahun. Bahkan saat ini, wanita tertua di dunia yang masih hidup juga berasal dari Jepang. Ia adalah Misao Okawa, yang pada maret nanti akan merayakan ulang tahunnya yang ke 117.
Selain panjang umur, penduduk jepang juga memiliki tingkat obesitas yang sangat rendah. Populasi penduduk jepang yang mengalami obesitas hanya 3.5% dari jumlah keseluruhan penduduk jepang yang mencapai 127 Juta jiwa (dari data kementrian dalam negeri jepang : 2014). Tak hanya itu saja, resiko terkena kanker dan penyakit jantung juga sangatlah rendah. Padahal jika menilik bagaimana kehidupan di kota jepang, tingkat polusi udara cukup tinggi, penduduk jepang sangat rentan terkena stres dan kebanyakan orang kota jepang sangat hobi merokok serta minum minuman keras.
Lalu kenapa banyak orang Jepang yang memiliki umur panjang? Apa rahasia-nya? Apakah jepang telah menemukan teknologi yang bisa membuat awet muda dan panjang umur?
Ternyata, setelah di telusuri rahasia dari panjang umurnya penduduk jepang adalah cara makan dan diet mereka. Orang jepang dikenal dengan kedisiplinan-nya yang sangat tinggi, dan orang jepang juga sangat teratur dalam menjaga pola makan sehari-harinya.
Nah seperti apa, cara makan dan kebiasaan hidup orang Jepang agar bisa panjang umur. Berikut Tujuh Rahasia panjang umur orang yang bisa kita tiru dan praktek-kan sehari-hari :
1. Orang Jepang Selalu Mengontrol Makanan yang Akan di Konsumsi
Penduduk jepang yang bermukim di wilayah Nagano dan Okinawa terkena dengan harapan hidupnya yang tinggi. Penduduk di wilayah ini sangat jarang sekali terkena suatu penyakit. Dari sebuah penelitian penduduk yang berada di dua wilayah ini ternyata memiliki prinsip "berhenti makan sebelum kenyang". Logikanya, jika kita stop makan tepat sebelum perut merasa kenyang, kita akan menyadari bahwa sebenarnya makanan yang masih tersisa di piring tidak perlu dihabiskan. Dengan cara ini pula, penduduk jepang lebih sedikit mengkonsumsi makanan, dan hasilnya mereka tetap langsing dan sehat.
2. Orang Jepang Selalu Makan Secara Perlahan
Saat makan, ada jeda antara perut yang sudah kenyang dan sinyal penghantar rasa kenyang itu ke otak. Para ahli percaya, dibutuhkan waktu 20 menit untuk otak mencerna sinyal bahwa seseorang sudah kenyang. Maka ketika orang makan terlalu cepat, tubuh tidak punya cukup waktu untuk mengirimkan sinyal kenyang ke otak sehingga Anda akan terus makan sampai habis dan mengonsumsi kalori lebih dari yang dibutuhkan.
3. Orang Jepang Selalu Makan di Piring Kecil
Jika kita sering melihat Film yang berasal dari jepang, kita selalu disuguhkan dengan pemandangan barang-barang dapur yang kecil, seperti piring, mangkuk dan gelas. Dalam kenyataan-nya makanan yang berada di jepang secara umum di sajikan dalam perangkat makan yang berukuran kecil. Dengan cara ini pula, diyakini penduduk jepang akan mengkonsumsi lebih sedikit kalori dan asupan makan lebih terkontrol.
4. Orang Jepang Banyak Makan Sayuran
Salah satu hal yang membuat orang jepang panjang umur adalah penduduk jepang yang sangat gemar sekali makan sayuran. Orang Jepang mengonsumsi banyak varian sayuran dan biji-bijian. Mereka makan sayuran yang tumbuh di tanah maupun laut. Rumput laut merupakan salah satu tanaman yang banyak mereka konsumsi. Keunggulan dari tanaman laut adalah rendah kalori, tinggi serat dan kaya akan mineral. Rumput laut misalnya, mengandung banyak iodin, protein, vitamin A, C dan B12.
5. Makan Ikan
Selain makan sayuran, sebagian besar orang di Jepang selalu makan ikan setiap hari. Dikutip dari Health Me Up, mengatakan bahwa penduduk jepang rata-rata mengkonsumsi ikan hingga 80 hingga 100 Gram per hari. Kebanyakan ikan yang dimakan dikemas dalam bentuk sushi. Seperti yang kita tahu ikan sangat kaya akan omega-3 yang merupakan asam lemak tak jenuh ganda. Jenis lemak ini sangat baik guna menjaga kesehatan otak, jantung, dan kecantikan kulit. Ikan juga mengandung DHA, EPA, dan PuFA. Ketiga nutrisi ini sangat berkhasiat meningkatkan kemampuan kognitif, mengurangi resiko radang sendi, menjaga kesehatan mental, membantu perkembangan motorik pada anak dan mencegah berbagai penyakit seperti serangan jantung dan kanker. Jadi jangan salah kalau banyak orang Jepang yang pintar-pintar.
6. Konsumsi Kedelai
Orang Jepang senang sekali makan tofu, ngemil edamame dan banyak menggunakan soyu (bumbu terbuat dari fermentasi kedelai) dalam pembuatan masakannya. Jika dikonsumsi dalam jumlah cukup, kedelai merupakan sumber protein yang lebih sehat ketimbang daging merah karena hanya mengandung sedikit lemak jenuh. Asalkan tidak berlebihan, konsumsi makanan olahan kedelai membantu mencegah kanker payudara dan penyakit jantung.
7. Orang Jepang Suka Minum Teh Hijau
Orang Jepang punya kebiasaan minum teh hijau yang baik untuk kesehatan. Teh hijau memiliki banyak khasiat, terutama mencegah perkembangan sel kanker berkat kandungan antioksidan yang tinggi. Salah satu jenis antioksidan yang terkandung dalam teh hijau, polifenol, bisa melawan radikal bebas yang menyebabkan penuaan dini dan pembentukan sel tubuh abnormal.
Nah itulah mungkin tujuh hal, kebiasaan dan rahasia orang jepang yang panjang umur dan selalu sehat di usia senjanya. Tak ada salahnya bagi kita untuk mencontoh dan mengubah kebiasaan makan kita dengan kebiasaan makan orang jepang. Agar kita bisa sehat dan bugar di waktu tua nanti.
0 Response to "7 Rahasia Panjang Umur Ala Orang Jepang"
Post a Comment
Terima Kasih Sudah Berkunjung Kawan :
>>Silahkan Berkomentar sesuai dengan topik pembahasan
>>Jangan Lupa Follow juga Blognya, dan saya juga akan Follow kembali akun Blog Anda :